Gempar!!! Warga Luar Batang Tolak Kiriman Sapi Dari Ahok... Ini Alasannya..


Dua ekor sapi dari Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok ditolak warga Luar Batang, Jakarta Utara. Pengurus Masjid Keramat Luar Batang mengatakan, alasan penolakan karena Ahok dinilai banyak menyakiti rakyat melalui kebijakan dan ucapannya.

"Maka demi harga diri umat Islam, kami menolak sumbangan sapi tersebut," kata Pengurus Masjid, Mansur Amin seperti dikutip Liputan6, Senin (12/9/2016).

Ahok mengirimkan dua ekor sapi ke Masjid Keramat Luar Batang, Ahad (11/9/2016) kemarin. Karena ditolak oleh warga, akhirnya sapi-sapi itu dibawa pulang kembali oleh pengantarnya.

Banyak netizen salut dengan sikap warga Luar Batang.

“Kalian luar biasa, pride!” kata akun Twitter @SevillaNord.

“Cuma 2 ekor sapi itu terlalu murah untuk membayar sakit hati korban penggusuran. Mending lu kembaliin aja tanah dan rumah mereka dengan benar,” kata akun Facebook Ardilla.

Baca Juga: Beginilah Reaksi Putri Reza 'Aaliyah Massaid' Sikapi Video Hot Reza dan Aa Gatot

Sebelumnya, Ahok mengatakan bahwa dirinya akan menyumbang 55 ekor sapi pada Idul Adha tahun ini. Selain dikirim ke Masjid seperti Luar Batang, menurutnya, sapi-sapi itu akan diberikan ke seluruh rusunawa. tarbiyah.net
Loading...

    Loading...