Innalillahiwainnailaihirojiun, Masih Ingat Pak Guru Yang Pernah Ditonjok Muridnya? Kini Meninggal Dunia

Masih ingat dengan sosok bapak guru Dasrul yang ditonjok oleh wali murid ditambah dipukuli oleh anak didiknya sendiri? Guru SMK Negeri 2 Makassar ini telah meninggal dunia akibat kecelakaan.

Bapak guru Dasrul menghembuskan nafas terakhir di ruang perawatan RS Dr Wahidin Sudirohusodo, Makassar, pada Jumat (20/10/2017) malam sekitar pukul 19.00 Wita.


Beliau mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Sultan Hasanuddin, Kab. Gowa, Jumat pagi.

Dilansir dari planet.merdeka, Kasubag Humas Polres Gowa AKP Tambunan, Sabtu (21/10), mengatakan bahwa guru Dasrul yang mengendarai sepeda motor Yamaha Mio dengan nomor polisi DD 5231 RF bertabrakan dengan mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi DD 1179 BE, yang dikemudikan Awaluddin (43), yang berstatus anggota Polri.

Saat ini jenazah Guru Dasrul sudah dipulangkan, di kompleks BTN Gowa Lestari, Batangkaluku, Kab. Gowa, Sulsel.

"Guru Dasrul mengalami sejumlah luka bengkak di kepalanya, darah keluar dari telinga dan hidung, Guru Dasrul sempat dilarikan ke RS Syekh Yusuf Gowa," ujar Tambunan.

Bapak Guru Dasrul merupakan guru yang mendidik muridnya yang nakal untuk bersikap disiplin.

Tapi niat baik Dasrul mendidik muridnya menjadi pribadi lebih baik malah mendapatkan pukulan dari siswa dan orang tuanya hingga tulang hidungnya patah. Untuk mencari keadilan, Bapak Guru

Dasrul melaporkan kejadian tersebut ke Mahkamah Konstitusi (MK).

Menurut sumber dari media lain, pada Rabu (24/5/2017), Bapak Guru Dasrul hanya menegur siswanya, AS pada Agustus 2016.

Namun, bukannya introspeksi atas kesalahannya AS malah mengeluarkan kata-kata kotor kepada Bapak Guru Dasrul.

Selamat jalan Bapak Guru Dasrul! Jasa beliau terhadap dunia pendidikan yang begitu besar tidak akan terlupakan.
Loading...

    Loading...