Salah satunya jangan mengunggah foto anak di media sosial. Sebab foto di media sosial itu akan memancing pelaku untuk melakukan aksinya.
"Mohon dalam kondisi saat ini perlu dijaga kewaspadaan, sehingga tidak mudah diincar oleh para pelaku kejahatan terhadap anak," ujar pria yang akrab disapa Kak Seto saat dihubungi, Rabu (5/4).
Sekadar informasi berita soal penculikan anak itu beredar di masyarakat, bahkan disertai dengan foto-foto anak tersebut. Para orang tua juga dibuat resah.
Beredar informasi, bahwa salah satu motivasi dari penculikan anak, adalah untuk menjual organ tubuhnya. Daftar harga dari organ-organ tubuh anak, mulai dari mata, kulit kepala, tengkorak, bahu, jantung, hati, tangan, usus, ginjal dan empedu mencapai Rp 5 miliar. (JPG)
Loading...